Dendy Anggota DPRD Kab. Bekasi Gelar Reses Masa Sidang II di Yayasan Pendidikan Darurrohman Desa Sukabudi
Daftar Isi
LIPUTANKEPRINEWS.COM – Anggota DPRD Kabupaten Bekasi dari Fraksi PKB, Mochammad Dendy Afrijal dari Komisi 2, menggelar kegiatan Reses Masa Sidang II Tahun 2025 di Yayasan Pendidikan Darurrohman, Desa Sukabudi, Kecamatan Sukawangi, Kabupaten Bekasi, Kamis (13/02/2025).
Acara ini dihadiri oleh Kepala Desa Sukabudi, Ketua Yayasan Pendidikan Darurrohman, Kepala Sekolah SMK Darurrohman, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, warga sekitar, serta sejumlah konstituen dari wilayah Dapil IV. Kehadiran para undangan menunjukkan antusiasme masyarakat terhadap agenda rutin ini.
Dalam sambutannya, Mochammad Dendy Afrijal menjelaskan bahwa reses merupakan momentum penting bagi anggota dewan untuk menyerap aspirasi langsung dari masyarakat di daerah pemilihannya. Ia berharap pembangunan di wilayah Dapil IV (Empat), khususnya Desa Sukabudi, dapat semakin maju, terutama di sektor pertanian dan perikanan.
“Mudah-mudahan Desa Sukabudi atau wilayah Dapil IV (Empat) ke depannya menjadi lebih baik. Fokus utama kami adalah pada sektor pertanian dan perekonomian. Saya akan terus mendorong kemajuan sektor pertanian dan perikanan di Kabupaten Bekasi agar lebih berkembang,” ujarnya.
"Reses ini juga menjadi ajang bagi kita untuk berdekatan dengan masyarakat untuk menyampaikan kebutuhan dan masukan terkait pembangunan di wilayahnya" tambahnya lagi
Mochammad Dendy mengatakan komitmennya untuk membawa aspirasi tersebut ke tingkat kebijakan, guna mendukung terwujudnya pembangunan yang lebih baik di Kabupaten Bekasi.
SW.
Posting Komentar