Kapolsek Pebayuran dan Danramil 11 Pebayuran Bersama Unsur Kecamatan Gelar Pengamanan Perayaan Natal di GBI-Sion

Daftar Isi
LIPUTANKEPRINEWS.COM – Dalam upaya memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, Kapolsek Pebayuran AKP Hotma Sitompul, S.H., M.H., bersama Danramil 11 Pebayuran Kapten Inf. Sayuti Pradodo, dan unsur Kecamatan Pebayuran melaksanakan pengamanan perayaan Natal 2024 di Gereja Bethel Indonesia (GBI-Sion), Kampung Pisang Sambo, RT 016 RW 06, Desa Karangharja, Kecamatan Pebayuran, Kabupaten Bekasi. Kegiatan berlangsung pada Rabu 25/12/2024 pukul 08.00 WIB.

Pengamanan ini melibatkan anggota Polsek Pebayuran, Koramil 11 Pebayuran, Satpol-PP Kecamatan Pebayuran, dan Sekretaris Desa Karangharja.

AKP Hotma Sitompul, S.H., M.H., menyampaikan rasa syukur atas terselenggaranya perayaan Natal dengan aman dan lancar. "Kami, perwakilan dari Muspika Kecamatan Pebayuran, mengucapkan selamat Natal 2024 dan menyongsong tahun baru 2025. Semoga damai, sukacita, dan kesederhanaan Natal menaungi kita semua," ungkapnya.

Ia juga mengajak jemaat GBI-Sion untuk merefleksikan semangat damai dan kebahagiaan Natal dalam kehidupan sehari-hari. "Mari kita menjadi berkah bagi saudara-saudara di sekitar kita," tambahnya.

Kapolsek Pebayuran menekankan pentingnya menjalin toleransi dan tenggang rasa antar umat beragama di lingkungan sekitar. "Pengamanan perayaan Natal ini adalah tugas TNI-Polri untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah Kecamatan Pebayuran," pungkasnya.

Acara pengamanan berlangsung dengan khidmat dan sukses, menunjukkan sinergi yang baik antara aparat keamanan dan masyarakat.


(Sw).

Posting Komentar