Sisi Lain Kehidupan; Kadang Kala Terabaikan Dan Tak Terpikirkan.
Daftar Isi
LIPUTANKEPRINEWS.COM - Perjalanan hidup Insan manusia tidak akan pernah bisa ditebak, apakah hari esok masih diberi napas atau masih ada waktu untuk menjalani sisa kehidupan.
Mengisahkan seorang Laki-laki paruh baya Entah tahun berapa pak Taip pindah ke Tanjung Siambang Dompak, yang mana pada awalnya Taip tinggal di kawasan RT Kistar. Kala Taip menceritakan Kisahnya kepada media ini Pada Minggu, 17 November,2024.
Namun untuk meneruskan kegiatan hidupnya,Taip dan beberapa keluarga berpindah tempat di Tanjung Siambang dan masih di dalam satu kawasan Kelurahan Dompak.
Namun pada waktu itu,Dompak belum di tetapkan sebagai kawasan pusat Pemerintahan Provinsi Kepulauan Riau, dan telah sekian lama bermukim di Tanjung Siambang, maka gubernur Kepri Pertama lah yang mengambil alih Kawasan Dompak dan dijadikan sebagai Pusat Pemerintahan Provinsi Kepri.
Kehidupan Taip dan beberapa Keluarga lainnya hanya mencukupi kebutuhan sehari hari dengan menjadi nelayan, membuat Kelong karang/belat tak jauh dari Perbatasan Lepas Pantai yang biasa Warga sekitar menyebutnya Tober.
Pendapatan dari hasil tangkapan ikan melalui Kelong karang, cukup lumayan untuk mencukupi kebutuhan sehari hari warga, mengingat harga jual ikan segar di pasaran tidak begitu mahal.
Wilayah Dompak masih banyak menyimpan harapan. terutama dibidang kelautannya, yang mana masyarakat setempat (Dompak) sebagian menggantungkan kehidupan menjadi nelayan seperti Kelong, bubu, menjaring ikan, mencari gonggong,serta mencari Ranjungan Bakau. salah satunya keluarga pak Taip yang mana hingga saat ini di teruskan oleh Anaknya sebagai nelayan Kelong dan menangkap ikan.
Dari sekelumit kisah yang dipaparkan oleh Pak Taip meninggalkan bekas di hati dan juga pikiran sehingga menjadikan renungan diri sudahkah Bersyukur hari ini?.
(Aman).
Posting Komentar